Breaking News

TAHUN AJARAN 2025/2026, MTsN 11 HSS MILIKI STRUKTUR ORGANISASI BARU DENGAN 3 WAKAMAD

Hulu Sungai Selatan (MTsN 11 HSS) – Di Tahun Ajaran 2025/2026, Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 11 Hulu Sungai Selatan (HSS) mempunyai struktur organisasi baru dengan bertambahnya unsur pimpinan yakni pada jabatan Wakil Kepala Madrasah (Wakamad) Bidang Kehumasan. Jabatan ini resmi diamanahkan kepada Sanwari Hidayat, S.Pd.I.,Gr.,M.M.,C.T.CC.

Kepala MTsN 11 HSS, Khairani, S.Ag mengungkapkan sebelumnya madrasahnya hanya memiliki 2 Wakamad yakni Bidang Kurikulum dan Kesiswaan. Namun berkat jumlah peserta didik dan rombongan belajar mengalami peningkatan, kini MTsN 11 HSS dapat menambah 1 jabatan wakamad lagi. Hal ini terangnya sudah sesuai dengan regulasi tentang aturan formasi pengangkatan tugas tambahan Wakamad.

"Kami tentu bersyukur dengan hadirnya Wakamad Humas baru. Karena jabatan ini memiliki peran penting dalam membangun dan menjaga citra positif madrasah serta menjembatani komunikasi antara madrasah dengan berbagai pihak baik internal maupun eksternal," ujar Khairani, Sabtu (12/07/25) usai memberikan arahan pra Matsama kepada siswa baru.

Khairani pun yakin Wakamad Humasnya dapat menjalankan tugasnya dengan baik. Terbukti saat ini madrasahnya telah sangat aktif berkontribusi dalam publikasi berita pada portal web Kantor Kementerian Agama Kabupaten HSS. "Ini patut diapresiasi dan dipertahankan," ucapnya.

Sanwari biasa disapa adalah seorang ASN Pegawai Negeri Sipil (PNS) guru profesional mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam yang bertugas di MTsN 11 HSS. Penunjukkannya sebagai wakamad kehumasan berdasarkan hasil kesepakatan pada rapat dinas pembagian tugas yang digelar beberapa waktu yang lalu.

“Terima kasih atas dukungan dan kepercayaan yang telah diberikan. Jabatan ini adalah amanah yang akan saya laksanakan sebaik-baiknya dengan penuh tanggungjawab,” pungkasnya.

Sedangkan 2 jabatan wakamad lainnya yang ada pada MTsN 11 HSS dijabat Mahyuni, S.Pd.,M.Pd sebagai Wakamad Bidang Kurikulum dan Dra. Hj. Rihanah menjabat Wakamad Bidang kesiswaan. Ketiga Wakamad MTsN 11 HSS akan saling berkolaborasi dalam menyelenggarakan berbagai program-program madrasah.

Penulis / Fotografer : Bahrani




Tidak ada komentar